Senayan City Dukung Industri Fashion di Indonesia

Suaraheadline Jakarta – Konssistensi Senayan City sebagai pusat belanja yang mendukung majunya industri fashion tanah air kembali terlihat melalui dukungan pada perhelatan Jakarta Fashion Week 2017 kali ini.Sebagai tuan rumah selama empat tahun berturut-turut pada gelaran pekan mode tahunan terbesar se-Asia Tenggara ini, untuk JFW 2017, Senayan City mempersembahkan sebuah program yang mengedepankan local street fashion brand yang bertajuk ” Hype Street Fashion “.

Runway show yang juga merupakan salahsatu rangkaian.dari Senayan City Iconic 10 years ini menampilkan ANYE by Agnez Mo, Apparel After dark, HAY United, dan juga Monstore. Hadir pada kegiatan ini Very Y. Setiady selaku CEO Senayan City yang didampingi oleh Halina sebagai Marketing Director di Fashion Atrium, lantai 1 Senayan City pada Selasa ( 25/10).

“High Fashion street sengaja kami pilih sebagai tema dari run way show ” Hype Street Fashion” yang merupakan persembahan Senayan City untuk JFW 2017 ini. Pemilihan tema ini didasari karena kami melihat tren yang saat ini berkenbang di masyarakat akan pilihan ready to wear colection, nyaman namun tetap mengutamakan kualitas material dan dapat digunakan sehari-har ioleh pemerhati Fashion dari berbagai lapisan usia. Tren ini kemudian memicu bermunculannya local brand yang mengusung tema yang sama, oleh karena itu, dengan dihadirkannya Hype Street Fashion ini, kami telah merangkum local brand mana aja yang dapat merepresentasikan gaya fashion saat ini melalui brand-brand yang kami tampilkan.

“Melalui program ini juga, kami berharap akan semakin.banyak pemerhati fashion yang mencintai produk dari desainer dalam negeri yang pada akhirnya akan mendorong majunya industri fashion tanah air, “jelas Veri (bud)

Posted by admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *