Konsumsi Buah Dan Sayur, Kowani : Rubah Cara Pandang “Orientasi Kenyang” Untuk Keluarga

img20161006_134244Jakarta – Selain makan nasi dan lauk pauk yang mengandung banyak karbohidrat dan protein, tentunya selain itu kita juga harus makan makanan yang mengandung banyak nutrisi dan vitamin.

Makanan yang mengandunng nutrisi dan vitamin bisa kamu dapatkan melalui buah-buahan dan sayuran. Nah makanya kamu harus makan buah dan sayur agar gizi untuk tubuh kamu dapat terpenuhi.

Ir Doddy izwardy MA, Direktur gizi masyarakat Kementerian Kesehatan mengatakan manfaat buah dan sayur bagi tubuh memiliki banyak sekali manfaat. Hal tersebut karena kandungan didalam buah dan sayur yang beragam seperti vitamin dan mineral yang tinggi, kemudian serat yang tinggi akan melancarkan pencernaan, mampu menurunkan obesitas serta bisa menurunkan kadar kolesterol yang cukup tinggi, tekanan darah yang lebih stabil bahkan mampu mencegah terjadinya penyakit kanker.

“Jika rajin mengkonsumsi buah dan sayur sehingga tubuh akan terbiasa dengan variasi buah dan sayur tentunya untuk menerapkan gaya hidup sehat bisa dimulai dari konsumsi makanan sehari-hari” ujar Ir Doddy Izwardy MA saat memaparkan materi di hadapan para awak media di Jakarta,(6/10/2016).

Doddy Izwardy juga mengungkapkan, buah dan sayuran mengandung fitonutrisi atau fitokimia yang tidak didapat dari bahan pangan lainnya. Fitonutrisi kaya antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas dan berbagai senyawa yang dibutuhkan tubuh.

Dalam kesempatan yang sama, Poppy Haryono Isman yang mewakili Ketua Umum Kongres Wanita Indonesia (Kowani) menyampaikan pentingnya makan buah dan sayur dalam pola konsumsi sehari hari dikarena budaya dan makan buah dan sayur kita saat ini jarang sekali.

” Di tahun 2030 mendatang merupakan hadiah tersendiri dari buah bonus demokrasi jika masyarakat kita tidak sehat dan produktif maka akan menjadi persoalan di kemudian hari dan kita akan mengalami kerugian besar jika bonus demografi itu tidak kita manfaatkan”, ujar Poppy Haryono isman.

Untuk mengedukasi masyarakat lanjut Poppy,” untuk mengingat kembali pentingnya mengkonsumsi buah dan sayuran maka peran kaum ibu harus memiliki kesadaran terhadap penyediaan sayur dab buah yang cukup bermanfaat dalam menjaga kesehatan tubuh”,ungkapnya.

Dengan mengkampanyekan Gerakan Masayarat Hidup sehat tentunya Kowani akan mengajak kaum ibu dan keluarga indonesia untuk merubah cara pandang lama yang mementingkan orientasi kenyang semata dengan mengindahkan pedoman gizi seimbang.(ind/slh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *